Foto : Bpk Drs. Supriyadi, M.SI sedang memberikan sambutan dihadapan seluruh peserta malam tirakatan
17 Agustus 2017, Durenan, 16 Agustus 2017.
MIMUHAMMADIYAHKAMULAN.BLOGSPOP.COM- Sehari sebelum tanggal 17 Agustus yaitu saat merayakan hari kemerdekaan Indonesia, Guru Madrasah,BA dan RA menggelar malam tirakatan atau malam menjelang esok merayakan kemerdekaan Indonesia ke 72.Yang bertempat di Aula PKGAI kecamatan Durenan dihadiri oleh Kepala KUA, PPAI, Kepala Madrasah, Kepala RA-BA dan Beserta Guru datang dan kumpul untuk kemudian mengenang jasa-jasa para pahlawan,.
Acara diawali dengan sambutan dari Bpk. Drs. Supriyadi, M.SI selaku PPAI Kecamatan Durenan dilanjutkan Bpk. mukalal Selaku Kepala KUA Kecamatan durenan diakhiri dengan Doa dan Istighosah bersama yang dipimpin oleh Kyai Rosyid dan diakhiri dengan pemotongan tumpeng atau lodho.
Hal-hal seperti inilah yang sebenarnya menjadi keunggulan bangsa Indonesia yang dahulu memang dikenal dengan gotong royong dan kerukunan serta toleransinya. Akan tetapi sekarang makin tergerus oleh arus teknologi dan juga paham individualisme.
Kegiatan ini selalu dilaksakan setiap tahun, selain tirakatan malam 17 Agustus juga dilaksanakan tirakatan malam Hari Pendidikan Nasional.
No comments:
Post a Comment